GENERASI EMAS BANGSAKU
GENERASI EMAS BANGSAKU
Oleh: Gufron Ginting
Jika kita hendak memanen hasil dengan kualitas, maka kita juga harus persiapkan bibit yang unggul dan pastinya dengan persiapan kuantitas yang baik pula. Ya, anak adalah aset terbesar yang setiap negara miliki. Bagaimana negara kedepannya akan terlihat dari perilaku yang diajarkan. Misalnya cara berkehidupan secara sosial, melakukan perilaku hidup bersih dan sehat juga edukasi kepada anak.
Pada 16/8 Dompet Dhuafa Volunteer Aceh bersama dengan Lembaga Kesehatan Cuma Cuma Aceh (LKC ACEH) yang dibantu oleh Generasi Edukasi Nanggroe Aceh (GEN-A) berhasil mengedukasi sebanyak 50 anak di Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD). Edukasi yang dilakukan team adalah tentang perilaku hidup bersih dan sehat yang dimulai dari mencuci tangan pakai sabun, buang sampah pada tempatnya, berdoa sebelum beraktifitas, games Edukasi, hingga pengesahan skill dan kemampuan anak melalui penampilan poster gambar sesuai instruksi para panitia.
Edukasi ini dilaksanakan di desa Miruek Lamreudeup Provinsi Aceh dengan mendatangkan dua PAUD yakni Bungong Reudep dan PAUD Bunga Pala. Terlihat jelas antusias dan semangat para adik adik yang sangat ceria dan aktif saat kegiatan. Nufus selaku Team LKC berharap "semoga dengan dilaksanakannya kegiatan ini dapat membuat memori baru dan terbiasa dalam berperilaku hidup bersih dan sehat hingga ia dewasa kelak.”
Riska Amalia memimpali, "semoga dengan dilaksanakan nya kegiatan ini bisa membangun rasa solidaritas dalam mengembangkan dan meneruskan makna kebermanfaatan sekaligus membangun kerjasama yang baik antara berbagai kalangan dalam mencapai kehidupan yang aman dan nyaman."
Berbicara dengan perilaku hidup bersih dan sehat maka takkan terlepas dari peranan utama dari orangtua hal ini dikarenakan anak adalah peniru yang sangat ulung dalam apa yang dia lihat kesehariannya. Sehingga cara orangtua dalam berperilaku juga akan menentukan pola perilaku pada seorang anak. Oleh karena itu setiap orangtua harus bisa menerapkan contoh yang baik dalam kesehariannya agar hal tersebut juga dapat di transfer dan pay it forward dari sang orangtua kepada anak.
Harapan utama dari kegiatan ini adalah agar terbentuknya karakter yang unggul pada anak yang dimulai sejak saat dini yang mana dapat menerapkan sebagai contoh untuk persiapan generasi unggul di masa yang akan datang. Berdasarkan kegiatan yang team lakukan ternyata anak sangat antusia dan juga dapat dengan mudah melakukan atas apa yang mereka lihat dan diarahkan. Sehingga dapat disimpulkan pergerakan anak tetap harus dalam control dari para orangtua dalam tumbuh kembang anak.
Jadilah dirimu sendiri dengan gayamu, kepribadianmu, dan juga pikiranmu. Dont change yourself just to make someone loving you. Be yourself and let the right one fall for you. Kau adalah seseorang yang terlahir istimewa. Maka hiduplah dengan hati seorang anak yang memiliki pikiran bijak. Jika pun harus membandingkan, maka bandingkanlah dirimu yang kemarin dengan yang sekarang (Gufron Ginting).