Logo DDV
HOME > aksi > Voluntrip Round 3 Pendaftaran di Tutup

Voluntrip Round 3 Pendaftaran di Tutup

Setelah sukses menggelar Voluntrip kedua pada April 2016, Dompet Dhuafa Volunteer Jabodetabek kembali mengadakan aksi serupa. Aksi bertajuk Voluntrip Round 3 yang akan berlangsung pada 18-20 November 2016 ini akan menjelajahi Kampung Sodong, Desa Sukamukti, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat.

Desa ini di kelilingi sungai Citarum yang mengaliri sebagian kabupaten/kota di Jawa Barat. Dan perahu menjadi satu-satunya akses termudah bagi warga untuk beraktifitas hingga menjadi ladang  mata pencahariaan terbesar mereka. Penghasilan utama mereka yaitu bertambak ikan nila. Namun, pada masa air surut aktifitas warga menjadi terhambat karena perahu sulit melintasi sungai dan penghasilan warga menurun. Untuk itu, warga berharap mereka bisa mempunyai alternatif penghasilan tambahan yaitu dengan membuat abon ikan nila. Selain itu anak-anak di sana pun belum terpupuk kepercayaan dirinya karena terbatasnya akses mereka dengan dunia luar dan orang-orang dari luar desa mereka. Sehingga ketika di hadapkan dengan kompetisi antar sekolah ataupun pilihan sekolah yang lebih tinggi seringkali mereka merasa tidak percaya diri.

Atas dasar itulah Dompet Dhuafa Volunteer mengajak kawan-kawan untuk berpetualang sekaligus berbagi kepada masyarakat Desa Sukamukti. Selain memberikan donasi pada sekolah, para relawan juga akan memberikan pembekalan motivasi dan penyuluhan pembuatan abon ikan di dampingi ahli di bidangnya. Tidak berhenti sampai disitu, masyarakat juga akan mendapatkan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis. Relawan dan masyarakat akan berbagi hangatnya keceriaan dengan malam keakraban berupa pentas seni dilanjutkan dengan belajar membuat kerajinan jala ikan yang biasa dipakai warga sehari-hari untuk menangkap ikan nila.

Agenda Kegiatan

Kelas motivasi & mini outbond dengan anak-anak SD & SMP 03 Sukamukti

Pemeriksaan kesehatan gratis dan pengobatan gratis

Pelatihan membuat abon ikan nila

Donasi alat-alat sekolah

Donasi buku bacaan untuk sekolah

Malam keakraban pentas seni

Perjalanan ke curug Cijombong

Pembuatan kerajinan jala ikan

Kriteria Pendaftar Voluntrip

Sehat secara jasmani dan rohani

Berusia diatas 17 tahun per 1 November 2016

Memiliki passion di dunia kerelawanan

Bersedia tiba di Cawang/Uki pada 18 November 2016 pukul 15.00 WIB

Dapat diikuti oleh berbagai macam profesi

Jadwal Voluntrip Round 3

Pendaftaran Relawan (19-26 October 2016)

Verifikasi Relawan (27 October 2016)

Pengumuman Relawan (29 October 2016)

Technical Meeting (6 November 2016)

Voluntrip Round 3 (18-20 November 2016)

Uang Kontribusi Rp. 230.000, including:

Donasi peralatan sekolah

Transportasi & Konsumsi

Kaos, pin, & topi

Kerajinan tangan & Sertifikat

Tertantang untuk terlibat?

Daftar Sekarang dengan klik link ini

Let the Adventure Begin and  Explore The Happiness

For more info 

Ratih Yuniarti                     : 0815 3333 9566

Rahmi Febriani                  : 0811 1070 291